Recent Posts

Cara Membuat Infused Water Semangka Dengan Jeruk Nipis

Cara Membuat Infused Water Semangka Dengan Jeruk Nipis
Source : pixabay
Hello Health People, sudah siapkah kalian untuk diberi kesegaran yang hakiki ? heheh

Siapa yang tidak kenal dengan minuman bernama Infused Water? Minuman yang saat ini sedang digemari oleh orang-orang yang melek dengan kesehatan, karena merupakan minuman rendah kalori dan menyegarkan. Air mineral yang dicampur dengan irisan buah-buahan dan rempah-rempah digadang gadang mampu merangsang pembuangan racun dalam tubuh.

Pembuatan infused water ini bisa dibilang sangat mudah dan praktis, karena kita tidak perlu menyiapkan blender seperti membuat jus. Hanya dengan menyiapkan sebotol air, irisan buah, sayur atau bahkan rempah kita sudah bisa membuat minuman rendah kalori ini.

Minuman ini bisa menjadi alternative untuk orang yang sedang dalam program menurunkan berat badan tapi tidak bisa lepas dari minuman yang berkalori tinggi , seperti soda ataupun minuman segar yang mengandung gula.  Tapi ingat yah proses menurunkan badan haruslah dengan cara yang baik dan sehat seperti yang pernah mimin bahas di artikel sebelumnya bisa langsung cek tkp disini.

Balik leagi ke Infused water, Tentu saja banyak sekali kombinasi resep buah-buahan dan rempah untuk membuat infused water tapi yang akan kita bahas kali ini yaitu  cara membuat infused water favorit mimin, langsung saja yah siapkan bahannya:

Bahan yang harus disipakan
  1. 1 botol Air mineral
  2. 2 potong semangka
  3. ½ buah jeruk nifis

Cara membuat :
Potong-potong semangka, sertakan daging semangka yang putih beserta bijinya. Potong-potong jeruk nipis lalu buang bijinya agar tidak pahit. Setelah itu masukan semua bahan ke dalam air mineral, tutup masukan kulkas selama 6-12 jam.

Mudah sekali kan ? berbicara soal rasa, beuuuuh dijamin segar, apalagi kalo semangkanya manis, makin memanjakan dahaga kita saat diminum, dan juga sentuhan asam dari jeruk nipis yang menjadikan infused water ini dilabeli mimin sebagai si segar yang hakiki hehehe
Selain kesegaran yang diberikan infused water memiliki segudang manfaat yang pernah dijelaskan di artikel sebelumnya yah.
Itu saja untuk kali ini semoga bermanfaat dan kalian suka yah resep infused water favorit mimin hehehe

See you ..

Belum ada Komentar untuk "Cara Membuat Infused Water Semangka Dengan Jeruk Nipis"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel